Kunjungan Wagub NTB di Puskesmas Paruga dalam Rangka Penyaluran Bantuan Balita Stunting
Kota Bima - Pada Sabtu, 6 Desember 2025, Puskesmas Paruga menjadi titik pusat aksi kepedulian sosial dalam upaya penanganan stunting dan pemenuhan gizi masyarakat, sebuah inisiatif yang digagas oleh Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi NTB.
Kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ibu dan HUT BKOW Provinsi NTB ke-2025 ini bertujuan untuk mempercepat penurunan angka stunting di Kota Bima.
Sebanyak 150 paket nutrisi dibagikan secara khusus untuk balita stunting, berdampingan dengan penyaluran paket sembako bagi para lansia di wilayah setempat.
Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Gubernur NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri. Dalam suasana penuh kehangatan di Puskesmas Paruga, Wagub menyatakan rasa syukurnya dapat berinteraksi langsung dengan warga.
"Saya sangat bahagia karena bisa berinteraksi dan bersentuhan langsung dengan bapak ibu sekalian. Saya doakan semoga kita semua senantiasa diberi kesehatan," ucap sosok yang akrab disapa Umi Dinda tersebut saat memberikan sambutan di hadapan masyarakat.
Hadirnya Wagub di Puskesmas Paruga tidak sendirian. Beliau didampingi oleh jajaran pejabat penting, di antaranya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB, Asisten III Setda Kota Bima, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima, serta jajaran Kepala Dinas dari DPPKB dan Dinas Sosial. Dukungan penuh juga terlihat dari kehadiran Sekcam Rasanae Barat serta para kepala sekolah se-Kecamatan Rasanae Barat.
Melalui kegiatan di Puskesmas Paruga ini, Pemerintah Provinsi NTB berharap intervensi gizi tidak hanya berhenti pada pemberian paket sembako, tetapi juga membangkitkan kesadaran kolektif masyarakat melalui peran organisasi wanita dan lintas sektor untuk bersama-sama memerangi stunting demi masa depan generasi Kota Bima yang lebih baik.
-cmj-